News &
Updates

News Image

Share

Peduli Bumi dengan Menanam Tanaman Sejak Dini
10 Agustus 2023

Peduli Bumi dengan Menanam Tanaman Sejak Dini 

 

Surabaya, Kampus Ursulin-Sanmaris. (31/7) Penutupan MPLS yang lalu ada kegiatan spesial yang dilakukan peserta didik kelas 1, yaitu menanam tanaman. Kegiatan ini diadakan di taman SD Santa Maria. Perwakilan orang tua peserta didik kelas 1 turut terlibat dalam kegiatan tersebut. Mereka bekerja sama dengan para guru dalam pendampingan anak-anaknya dengan penuh semangat dan antusias. Banyak orang tua yang ingin mengikuti kegiatan tersebut. Namun, mengingat keterbatasan lahan yang ada, maka hanya enam orang tua dari setiap kelas, yang diperkenankan mengikuti.

Kegiatan peduli lingkungan; menanam tanaman, dimulai pukul 07.30 dan berlangsung sekitar dua jam. Peserta didik kelas satu dibagi dalam kelompok-kelompok yang sudah diatur oleh para wali kelas. Setiap kelompok beranggotakan lima anak dan diberi satu pendamping orang tua. Mereka dipandu oleh Pak Benny, tenaga penunjang Yayasan Paratha Bhakti, yang bertugas memelihara tanaman di Kampus Santa Maria Surabaya.

Kegiatan diawali dengan penjelasan cara menanam yang baik dilanjutkan dengan praktik menanam pohon bersama. Peralatan dan bahan-bahan untuk menanam disediakan pihak sekolah. Para peserta didik sangat bersemangat mengikuti kegiatan ini. Orang tua sangat telaten dalam mendampingi peserta didik kelas satu. Mereka tidak takut kotor. Kegembiraan terpancar dari raut wajah peserta didik kelas 

Nantinya, bila tanaman ini sudah berbunga akan diberikan kembali pada peserta didik kelas satu untuk dirawat di rumah.

Tujuan dari kegiatan ini untuk menanamkan nilai kepedulian terhadap lingkungan. Hal ini selaras dengan pendidikan karakter di SD Santa Maria. Harapannya, mereka terus memiliki kepedulian terhadap lingkungan di mana pun mereka berada.

Penulis: Nathalia Dwi Oetari

Editor  : FX. Marjanto